Anak

Setelah 2 Tahun, Wanita Ini Terkejut Bantalnya Isi Popok Bayi dan Pembalut

Wanita ini terkejut temukan popok bayi dan pembalut wanita di bantal yang sudah dipakai tidur selama 2 tahun.

Rima Sekarani Imamun Nissa | Shevinna Putti Anggraeni

Bantal guling. (pixabay/manbob86)
Bantal guling. (pixabay/manbob86)

Himedik.com - Setiap kali kita membeli bantal dan guling, biasanya berisi kapuk atau dacron. Tetapi, berbeda dengan wanita asal Thailand ini. Dia terkejut menemukan popok bayi di dalam bantalnya.

Neramit Tao Malaiwong, wanita asal Thailand ini terkejut ketika mengetahui isi bantalnya adalah popok bayi dan pembalut perempuan.

Melansir dari Bangkok Post, awlanya kakak perempuan Neramit, Chalinee Changlao, membeli 4 bantal di pasar dengan harga yang sangat murah, yakni 50 baht atau setara Rp 22 ribu per buah.

Mereka telah menggunakan bantal murah tersebut untuk tidur selama 2 tahun tanpa ada prasangka buruk apapun karena harga bantalnya yang sangat murah meriah.

Orang ini ada popok bayi dan pembalut wanita di bantal tidurnya (Facebook/Neramit Tao Malaiwong)
Orang ini ada popok bayi dan pembalut wanita di bantal tidurnya (Facebook/Neramit Tao Malaiwong)

Seiring berjalannya waktu, mereka pun merasa ada yang aneh dengan bantal tidurnya yang sangat murah dan sudah dipakai selama 2 tahun.

Neramit merasa ada sesuatu yang remuk atau pecah di dalam bantalnya dan membuat tidak nyaman. Karena itu, Neramit dan kakaknya pun mulai curiga melihat isi bantal tidurnya.

Akhirnya mereka memutuskan merobek bantal tersebut dan terkejut melihat isinya adalah popok bayi dan pembalut perempuan.

Chalinee, kakak Neramit yang membeli bantal itu 2 tahun lalu pun terkejut dan merasa telah dibohongi karena tidak tahu ada popok bayi dan pembalut wanita di dalamnya.

Ilustrasi pembalut (Pixabay/SookyungAn)
Ilustrasi pembalut (Pixabay/SookyungAn)

Hal tersebut pastinya membuat kakak Neramit sangat marah, mereka pun lanjut merobek bantal lainnya yang ternyata sama-sama berisi popok bayi dan pembalut wanita.

Bahkan campuran kapuk dan kapas di dalam bantal pun sangat sedikit. Di sisi lain, mereka juga tidak tahu popok bayi dan pembalut wanita itu bekas atau tidak.

Mereka pun berpesan agar orang-orang lebih berhati-hati ketika membeli bantal yang murah meriah. Bisa jadi bantal tersebut berisi hal-hal yang tidak lazim seperti popok bayi.

Berita Terkait

Berita Terkini