Info

Cara Mudah Singkirkan Ruam Akibat Amoxicillin

Antibiotik seperti amoxicillin bisa bikin seseorang menderita ruam. Nah, ini ada cara mudah usir ruam akibat amoxicillin. Lihat yuk!

Rauhanda Riyantama | Yuliana Sere

Ruam/HxBenefit
Ruam/HxBenefit

Himedik.com - Amoxicillin adalah antibiotik yang digunakan untuk mengobati infeksi bakteri. Obat ini ada dalam berbagai bentuk seperti kapsul, tablet dan sirup.

Efek samping dari obat ini adalah munculnya ruam kulit. Amoxicillin berasal dari penicillin yang diketahui dapat menyebabkan reaksi alergi pada beberapa orang.

Ruam amoxicillin bisa ringan atau berat, tergantung pada seberapa sensitif seseorang terhadap obat. Ruam bisa berwarna merah atau ungu dan menyebar ke seluruh tubuh.

Gatal-gatal dan adanya benjolan merah atau putih merupakan gejala dari ruam. Ruam ini lebih sering terjadi pada anak-anak perempuan daripada laki-laki.

Selain gejala-gejala di atas, ruam biasanya menyebabkan sulit bernapas dan wajah atau bibir menjadi bengkak. Jika sudah sampai pada tahap ini, segera bawa ke IGD.

Ruam tak menular dan biasanya memudar setelah 3 hari tapi bisa makan waktu hingga 6 hari untuk benar-benar hilang.

Ruam/HealthDiseases.Org
Ruam/HealthDiseases.Org

Dilansir dari Medicalnewstoday, begini cara menghilangkan ruam pada kulit akibat amoxicillin.

Kamu hanya perlu gosok perlahan tubuhmu dengan oatmeal yang sudah dicampur air. Oatmeal bisa membantu meredakan ruam serta menghilangkan bekasnya.

Ruam akibat amoxicillin juga bisa kamu sembuhkan dengan minum banyak air putih. Ini bisa mengeluarkan racun dari tubuh.

Jika kamu konsultasikan ke dokter, biasanya kamu mendapatkan obat berupa tablet atau salep untuk menghilangkan ruam pada kulit.

Nah, sudah tahu kan sekarang cara mudah untuk singkirkan ruam pada kulit akibat amoxicillin. Semoga bermanfaat ya!

Berita Terkait

Berita Terkini