Info

Jangan Tertipu! Tiga Penyakit ini Bisa Serang Usia Muda Lho

Usia muda bukan jaminan Anda sehat. Jika tidak hati-hati, penyakit yang biasa menyerang di usia lanjut, seperti kolesterol juga bisa menyerang di usia muda.

Galih Priatmojo | Dwi Citra Permatasari Sunoto

Penyakit bisa menyerang siapa saja. (Hello Sehat)
Penyakit bisa menyerang siapa saja. (Hello Sehat)

Himedik.com - Usia muda bukan menjadi tolok ukur kesehatan seseorang. Ironisnya banyak remaja yang mengabaikan hal tersebut. Mereka menganggap, tubuh yang bugar tidak akan membuat penyakit datang. Memang benar demikian, namun jangan salah mengartikan tubuh yang bugar itu seperti apa.

Jika tubuh bugar dibarengi dengan olahraga yang cukup, mengonsumsi makanan sehat, serta menjaga pola hidup sehat, maka bisa dikatakan tubuhnya sehat. Tetapi jika para remaja menganggap bahwa tubuh bugar karena tidak pernah sakit maka perlu hati-hati. Mengapa? Simak penjelasan berikut.

Kesehatan seseorang tidak bisa dilihat dari luarnya saja. Maka dari itu, kamu disarankan untuk melakukan cek kesehatan secara berkala. Cek kesehatan yang dimaksud bisa berupa cek gula darah, tekanan darah, kolesterol, dan lain sebagainya. Semakin cepat diketahui, maka semakin baik karena Anda bisa segera mengubah pola hidup dan hidup lebih sehat lagi. Untuk itu, jangan tertipu dengan usia, karena tiga penyakit yang katanya menyerang usia lanjut ini, nyatanya juga bisa menyerang remaja.

1. Gangguan paru-paru

Mungkin kamu sering melihat di televisi, ada bapak-bapak tua sedang terbaring lemah di rumah sakit karena nafasnya sesak. Tapi, jika ditarik benang merahnya, kamu yang masih muda pun juga bisa terkena penyakit tersebut. Bagaimana bisa? Sekarang coba lihat diri sendiri, apakah kamu seorang perokok? Jika iya maka kamu sudah tahu jawabannya.

ilustrasi gangguan paru-paru (dedaunan.com)
Ilustrasi gangguan paru-paru. (dedaunan.com)

2. Kolesterol

Biasanya kamu akan melarang ibu atau ayah untuk mengkonsumsi makanan yang banyak lemaknya. Padahal kamu sendiri juga perlu memerhatikan hal tersebut, lho! Kolesterol merupakan lemak yang tidak bisa larut dalam darah, sehingga jika kolesterol terlalu tinggi bisa menyebabkan penyumbatan aliran darah yang nantinya mengakibatkan stroke. Normalnya, kadar kolesterol harus di bawah angka 200 mg/dl. Jadi, jika kadar kolesterol kamu di atas angka tersebut, maka segera perhatikan asupan makanan, ya!

kolesterol (Dreamstime)
Rumus kimia kolesterol. (Dreamstime)

3. Kanker

Sudah jelas diketahui bahwa selain karena faktor gen, penyebab kanker yang sering dijumpai adalah gaya hidup. Alkohol, rokok, kurang olahraga dan hal buruk lainnya menjadi pemicu kanker tumbuh di tubuhmu. Hal tersebut juga didukung oleh peneliti kanker di UK yang mana menyebutkan bahwa sepertiga masyarakat dari seluruh dunia, mengidap kanker karena gaya hidupnya yang kurang sehat. Secara spesifik, kanker yang lebih sering menyerang remaja adalah kanker usus, selain itu ada juga prostat dan kanker payudara.

kanker (orami.co.id)
Kanker. (orami.co.id)

Sekali lagi jangan tertipu, karena penyakit bisa menyerang siapa saja dan usia muda bukan indikator kesehatanmu. Yuk, mulai hidup sehat dari sekarang!

Berita Terkait

Berita Terkini