Info

3 Khasiat Wheatgrass, Salah Satunya Bantu Turunkan Berat Badan

Wheatgrass atau rumput gandum merupakan tanaman menyerupai rumput yang kaya vitamin dan mineral.

Dinar Surya Oktarini | Dwi Citra Permatasari Sunoto

Rumput gandum. (microseed)
Rumput gandum. (microseed)

Himedik.com - Wheatgrass atau rumput gandum merupakan tanaman menyerupai rumput yang memiliki beragam nutrisi. Mulai dari vitamin A, vitamin C, vitamin E, magnesium, kalsium, zat besi, dan asam amino yang tentunya baik bagi kesehatan.

Untuk merasakan khasiatnya, kamu bisa menanamnya sendiri di rumah atau membelinya dalam bentuk serbuk siap minum. Lalu, apa saja sih manfaat rumput gandum ini?

1. Bantu turunkan berat badan

Wheatgrass mengandung tylakoids, yaitu senyawa yang bisanya terdapat pada tanaman hijau berklorofil. Beberapa penelitian yang menggunakan tikus sebagai sampelnya, mendapatkan hasil bahwa tylakoids dapat meningkatkan rasa kenyang dengan cara mencegah terbentuknya hormon yang menimbulkan lapar dan memperlambat pengosongan lambung. Sehingga tikus percobaan yang mengalami kegemukan, beratnya turun secara perlahan.

2. Membantu menyeimbangkan kadar gula darah

Beberapa penelitian yang menggunakan hewan sebagai bahan percobaan, mendapatkan hasil bahwa rumput gandum dapat membantu menjaga gula darah tetap stabil.

Rumput gandum. (pixabay)
Rumput gandum. (pixabay)

3. Membantu menurunkan kolesterol

Sebuah penelitian yang dilakukan di Sharma University of Health Sciences, India, menunjukkan hasil bahwa rumput gandum adalah tanaman yang dapat membantu menjaga kesehatan pembuluh darah dan jantung.

Selain itu, wheatgrass juga diyakini dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida yang tinggi akibat peradangan yang terjadi pada jaringan tubuh.

Meski telah terbukti berkhasiat, aman, dan mudah didapatkan, namun penelitian mengenai manfaat rumput gandum pada manusia masih terbatas. Sehingga, akan lebih baik jika berkonsultasi dulu ke dokter jika ingin mengonsumsinya.

Berita Terkait

Berita Terkini