Info

Tiga Pasangan Artis Tanah Air dengan PDA, Apa Dampaknya?

PDA atau public display affection merupakan sebutan bagi pasangan yang suka pamer kemesraan.

Rauhanda Riyantama | Dwi Citra Permatasari Sunoto

Pasangan artis Tanah Air. (IG/@natashawilona12)
Pasangan artis Tanah Air. (IG/@natashawilona12)

Himedik.com - PDA atau public display affection merupakan sebutan bagi pasangan yang menunjukkan kemesraan di hadapan publik. Namun, konteks PDA di setiap negara atau mungkin daerah ini berbeda tergantung dari norma dan nilai budaya yang dianut.

Sebagai contoh di Indonesia, berciuman di tempat umum merupakan hal yang masih dianggap tabu. Lain halnya jika itu di Amerika.

Kasus yang sama juga dilakukan oleh para artis Tanah Air. Meski aksi mereka masih terlihat wajar, tapi ketiga artis ini sering mengabadikan momen kebersamaan dan menunjukkan kemesraannya dalam unggahan Instagram.

1. Fero Walandouw

Terlihat dalam unggahan Instagram Fero banyak sekali foto kebersamaan bersama sang pacar, Susan Sameeh. Perlu diakui mereka terlihat kompak bersama dan sangat serasi.

Pasangan artis Tanah Air. (IG/@fero_walandouw)
Pasangan artis Tanah Air. (IG/@fero_walandouw)

2. Natasha Wilona

Mantan kekasih Steven William ini juga sering mengunggah foto bersama sang pacar, Verrel Bramasta. Bahkan mereka berdua kerap beradu akting sebagai sepasang kekasih baik itu dalam sinetron maupun iklan.

3. Hito Caesar

Tak malu, Hito mengunggah foto dirinya dan pacar bergantian saling memberikan kecupan lho. Sontak hal itu mengundang beragam reaksi dari para warganet. Ada yang cemburu dan ada yang ikut senang dengan kemesraan mereka.

Pasangan artis Tanah Air. (IG/@hitocaesar)
Pasangan artis Tanah Air. (IG/@hitocaesar)

Nah, melihat dari perihal di atas, apa sih dampak pamer kemesraan bagi orang yang melihatnya?

Menurut Keith. E. Davis, seorang psikolog sosial menyatakan, kemesraan yang ditampilkan di depan umum membuat orang lain berhadapan dengan kenyataan yang meresahkan. Kenyataan bahwa dirinya hanyalah seorang diri tanpa pasangan atau orang lain yang berarti dalam hidupnya.

Sejalan dengan itu, seorang psikolog bernama Dr. Hill, juga mengatakan bahwa public display affection atau pamer kemesraan mengakibatkan orang lain merasa tidak nyaman dan enggan untuk melihatnya. Muncul perasaan risih dan penilaian negatif terhadap mereka karena seperti tidak tahu tempat.

Selain itu, sebagian orang memiliki standar kesopanan yang cukup ketat yang menyebabkan menyaksikan public display affection termasuk pegangan tangan sebagai suatu hal yang mengancam diri mereka. Mereka khawatir akan banyak yang ikut memamerkan kemesraan dan mengikis nilai-nilai kesopanan yang dipegang.

Berita Terkait

Berita Terkini