Info

Cara Pakai Earphone yang Benar Agar Terhindar dari Sakit Telinga

Telinga sering sakit setelah pakai earphone?

Rendy Adrikni Sadikin | Yuliana Sere

Mendengar musik. (pinterest)
Mendengar musik. (pinterest)

Himedik.com - Pemandangan orang memakai earphone sudah sangat sering kita lihat, misalnya saat di kantor, gym atau pun di perpustakaan.

Ya, memakai earphone memang sangat membantu meningkatkan produktivitas kerja bagi sebagian orang.

Namun, jika dipakai terlalu lama dengan volume yang kencang juga bisa mengakibatkan sakit pada telinga.

Studi dari Oregon Health and Science University menjelaskan mendengarkan musik melalui alat ini selama hanya 15 menit bisa mengakibatkan kerusakan pendengaran.

Sementara itu, sebuah penelitian oleh WHO, sebanyak 43 juta penduduk dari usia 12 hingga 35 tahun mengalami gangguan pendengaran. Salah satu penyebabnya adalah penggunaan earphone dengan volume yang kencang.

Ilustrasi mendengarkan musik. (pixabay)
Ilustrasi mendengarkan musik. (pixabay)

Gangguan pendengaran yang paling umum terjadi adalah fungsi pendengaran yang semakin menurun.

Contoh kasus nyata yang sering kamu lakukan adalah mendengarkan musik di tempat yang bising.

Tanpa kamu sadari, kamu akan menaikkan volume musik sehingga suara bising tidak terdengar. Padahal, ini justru bisa mengganggu fungsi pendengaran jika dilakukan terus-menerus.

Lalu bagaimana cara menggunakan earphone sehingga jauh dari risiko sakit telinga?

1. Batasi volume suara maksimal 85 dB.
2. Jangan gunakan earphone lebih dari 1,5 jam. Istirahatkan telingamu sebelum melanjutkan ke sesi berikut.
3. Dengarkan musik dengan volume setengah dari suara bising.
4. Jangan malas bersihkan earphone karena ini bisa saja menjadi tempat bersarangnya kuman.

Kamu juga disarankan jangan memakai earphone saat sedang berkendara karena ini bisa menyebabkan kecelakaan.

Berita Terkait

Berita Terkini