Info

Bukan Hanya Maag, Sakit Perut Bisa Jadi Tanda 5 Masalah Kesehatan Ini!

Rasa sakit di area perut bisa memberi tahu kita adanya suatu penyakit karena banyak organ penting dan ujung saraf di perut.

Vika Widiastuti | Shevinna Putti Anggraeni

Ilustrasi sakit perut karena menahan kentut. (shutterstock)
Ilustrasi sakit perut karena menahan kentut. (shutterstock)

Himedik.com - Sakit di bagian perut ternyata tak hanya tanda sakit maag atau masalah usus, tetapi juga bisa menandakan masalah kesehatan lainnya. 

Rasa sakit di area perut bisa memberi tahu kita adanya suatu penyakit karena banyak organ penting dan ujung saraf di perut yang dapat menyebabkan rasa sakit di beberapa tempat.

Melansir dari brightside.com, berikut ini beberapa masalah kesehatan menimbulkan rasa sakit di area perut.

1. Kelebihan gas

Jika Anda mengalami nyeri tumpul di area perut bagian atas atau abdomen disertai rasa kembung, artinya kelebihan gas atau angin menumpuk. Kondisi ini biasanya membuat perut terasa penuh, bengkak, seperti ada sesuatu yang bergerak hingga membuat sering sendawa.

Hal ini terjadi karena makan terlalu cepat, banyak minum bersoda, alkohol maupun produk susu yang menyebabkan pembentukan gas berlebih di perut.

Ilustrasi sakit perut. (Shutterstock)
Ilustrasi sakit perut. (Shutterstock)

2. Refluks lambung

Rasa sakit seperti terbakar di daerah dada bagian bawah hingga bagian atas perut bisa jadi tanda refluks lambung (GERD). Biasanya kondisi ini juga disertai rasa panas dan asam yang aneh di tenggorokan.

Penyebabnya karena terlalu banyak mengonsumsi makanan yang memicu mulas, seperti makanan berminyak, pedas, kecut, kopi dan rokok.

3. Ulkus

Sakit perut berupa nyeri di bagian atas bisa juga menandakan ulkus. Ulkus terjadi ketika ada lapisan perut yang rusak dan biasanya rasa nyeri mereda dengan konsumsi obat penghilang rasa sakit. Gejala lain dari ulkus yakni perubahan nafsu makan, mual, tinja berdarah, berat badan turun, muntah dan nyeri dada.

Kondisi ini terjadi karena sering menggunakan aspirin atau obat antiinflamasi lainnya, merokok dan terlalu banyak minum alkohol.

Ilustrasi kesehatan usus besar. (Shutterstock)
Ilustrasi kesehatan usus besar. (Shutterstock)

4. Sindrom iritasi usus

Jika Anda mengalami sindrom iritasi usus, pasti akan merasakan kram dan kembung di daerah sistem pencernaan atau perut bagian bawah. Pada kondisi ini, ada 2 kemungkinan, yakni sistem pencernaan bekerja sangat cepat hingga menyebabkan diare atau terlalu lambat hingga menyebabkan konstipasi.

5. Flu perut

Rasa sakit tajam dan kram di area perut disertai diare encer tidak berdarah, mual, muntah, nyeri otot, sakit kepala dan demam ringan bisa jadi Anda menderita gastroenteritis atau flu perut.

Kondisi ini disebabkan makanan atau minuman Anda terinfeksi gastroenteritis. Bisa juga karena Anda menggunakan barang-barang pribadi dari orang yang terinfeksi penyakit ini.

Berita Terkait

Berita Terkini